Laman

6.21.2011

Final SH Terate Cup, 6-9 Juli 2011

Padepokan Agung SH Terate Pusat Madiun

MADIUN – Final laga pendekar SH Terate, bakal digelar 6-9 Juli 2011. Even ini dipusatkan di Padepokan Agung SH Terate, Jl. Merak Madiun. Diprediksi, sebanyak 200-an pendekar bakal turun gelanggang.

Para pendekar tersebut, menurut Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun, H. Tarmadji Boedi Harsono,SE, adalah wakil pendekar yang telah berhasil melewati babak penyisihan di masing-masing cabang SH Terate di seluruh Indonesia. “Babak penyisihannya memang kita gelar di masing-masing cabang,” ujarnya.
Ketua Bidang Lomba dan Penjurian SH Terate Cup 2011, Tono S, mengatakan, final laga pendekar SH Terate akan dihelat di tiga gelanggang. “Selain di Pedepokan Agung SH Terate, kemungkinan panitia akan menggelar gelanggang di tempat lain. Tapi nanti finalnya tetap kita laksanakan di padepokan,” katanya.
Panitia berharap, cabang yang bakal mengirim atletnya segera menghubungi Sekretariat SH Terate Cup 2011. Data dari cabang ini sangat dibutuhkan panitia untuk menentukan alokasi penginapan dan kebutuhan logistik serta gelanggang.(elpos)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

apo angele agawe liyan seneng amarga komentar sampeyan

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.